KEGIATAN KONSUMEN

Tribun Jogja Blue Run bersama Paramex

11 May 2015

Hari Minggu, 12 April 2015, dimulai jam 06:00 WIB, bertempat di stadion Mandala Krida Jogjakarta, Paramex bersama Harian Tribun Jogja menyelenggarakan event bertajuk Tribun Jogja Blue Run bersama Paramex. Tema Blue Run ini unik karena color powder yang digunakan hanya berwarna Biru dan Putih, menjadikan event ini berbeda dengan Color Run lainnya.

Tujuan event ini selain mengajak masyarakat untuk menjaga dan memperhatikan kesehatan dengan berolahraga, juga memberi hiburan kepada peserta dengan beragam games serta tampilnya Live Band, DJ perform, Headrobic Paramex, Blue & White Color War.

Suasana halaman stadion Mandala Krida dipadati ribuan peserta yang mengikuti rangkaian acara mulai pagi hingga siang hari. Peserta Blue Run bersama Paramex ternyata tidak hanya berasal dari sekitaran kota Jogjakarta tapi cukup banyak yang berasal dari kota lain di Indonesia, bahkan beberapa warga negara asing ikut memeriahkan event Blue Run ini. Meski cuaca cukup panas, tetap tidak menyurutkan animo masyarakat dalam menikmati acara hingga akhir. Kemeriahan pun bertambah saat bubuk warna biru dan putih bertaburan di udara.

Dan yang pasti sangat ditunggu-tunggu oleh semua peserta adalah pengundian Hadiah Utama berupa paket tour ke Universal Studio Singapore ditambah beragam hadiah menarik lainnya berupa motor, gadget dan juga sepeda.

Nantikan event Jalan Sehat bersama Paramex di kota-kota besar lainnya.

https://www.youtube.com/watch?v=ccdr5LKeHYk

�

Tribun Jogja Blue Run bersama Paramex

Artikel Lainnya

Happy Day with Tini Wini Biti

20 April 2015

Happy Day with Tini Wini Biti adalah puncak dari rangkaian kegiatan lomba mewarnai yang telah diikuti oleh 5.000 anak SD se-Solo. Peserta yang lolos ke babak Final sejumlah 200 anak untuk memperebutkan hadiah jutaan rupiah persembahan Tini Wini Biti. Acara puncak ini? digelar tanggal 6 April 2015 di Atrium Solo Paragon Mall. Happy Day with Tini Wini Biti menjadi ajang menampilkan kreatifitas dari kegiatan ekstrakurikuler sekolah, diantaranya menari, menyanyi, atraksi pencak silat, band...

Selengkapnya

Mistery Box Nano-Nano

09 January 2015

Pada hari Minggu 16 Nopember 2014 lalu, sebuah acara digelar dengan meriah di lokasi Car Free Day Solo, tepatnya di depan lokasi wisata Sriwedari. Event tersebut tak lain adalah Mistery Box Nano- Nano, yang dimeriahkan dengan aneka hiburan bagi masyarakat kota Solo. Sebelumnya, selama tiga minggu, pengunjung Car Free Day Solo dibuat penasaran dengan adanya sebuah benda misterius berbentuk kotak berukuran besar yang diletakkan di ruas jalan Slamet Riyadi. Keberadaan kotak misterius tersebut...

Selengkapnya

Kemeriahan Tini Wini Biti di Car Free Day Jakarta

16 December 2014

Minggu 9 Nopember 2014, suasana ramai yang biasa ada di Car Free Day Jakarta bertambah. Tepat di Bundaran HI Jakarta, Tini Wini Biti hadir dengan serangkaian kegiatan yang menambah keceriaan dan kemeriahan acara Car Free Day. Acara dibuka dengan senam pagi bersama, dilanjutkan dengan parade maskot Tini Wini Biti. Untuk masyarakat umum juga diajak mengikut games-games yang seru dan menarik, serta flashmob yang bergerak dari Dukuh Atas sampai Bundaran HI. Tidak ketinggalan acara talkshow...

Selengkapnya