SOLUSI KESEHATAN SEHARI-HARI

Mengenal Aterosklerosis

Ateroskerosis merupakan kondisi berupa pengumpulan lemak di sepanjang dinding bagian dalam pembuluh darah. Lemak ini kemudian membentuk plak dan mempersempit rongga pembuluh darah, sehingga mengakibatkan terjadinya hambatan aliran darah. Suplai oksigen ke jaringan tubuh akan berkurang.

Bila arteri tersumbat penuh, jaringan tubuh yang disuplai arteri tersebut akan mati. Bila arteri yang mensuplai jantung (arteri koronaria) yang tersumbat, maka akan timbul penyakit jantung koroner, irama jantung yang abnormal, dan gagal jantung. Bila arteri otak yang tersumbat (arteri cerebralis) maka akan berakibat terjadinya stroke.

Aterosklerosis timbul dikarenakan akibat tingginya kadar kolesterol dalam darah (dislipidemia). Dislipidemia merupakan kelainan metabolisme lemak yang ditandai dengan peningkatan kadar kolesterol total, trigliserida, LDL, dan disertai dengan penurunan HDL dalam darah. Perubahan yang terjadi saling berhubungan satu sama lain.

Aterosklerosis berkembang tanpa gejala awal. Bila sudah dirasakan gejala penyakit jantung maupun stroke, maka biasanya sudah stadium lanjut. Oleh karena itu, penting bagi kita untuk selalu menjaga makanan yang kita makan sedini mungkin. Hindari makanan yang mengandung kolesterol tinggi, perbanyak konsumsi sayur dan buah, berolahragalah secara teratur, dan rajinlah memeriksakan kadar kolesterol darah di laboratorium.

Suplemen: Konilife Redaxin

Artikel Lainnya

Jangan Diet Sembarangan

     Berhati-hatilah dalam melakukan diet karena tidak semua diet baik bagi kesehatan. Beberapa jenis diet yang tidak direkomendasi oleh dokter karena dinilai cukup berbahaya DIET ATKINS (Diet Macan) Diet ini pada prinsipnya dilakukan dengan cara meniadakan semua jenis makanan yang mengandung gula, baik itu dari buah-buahan, sayuran maupun kue. Termasuk pula meniadakan kandungan...

Selengkapnya

Mengenal Osteoartritis

Osteoartritis merupakan penyakit kerusakan tulang rawan sendi yang berkembang lambat dan berhubungan dengan usia lanjut. Seperti halnya mesin yang semakin tua semakin aus, persendian manusia akan mengalami kerusakan ketika tua, terutama pada sendi-sendi besar yang menopang berat tubuh (sendi lutut, paha, dan tulang belakang). Osteoarthritis paling sering mengenai sendi lutut, akan terjadi kerusakan permukaan tulang rawan sendi secara progresif dan pembentukan tulang baru pada dasar lesi...

Selengkapnya

Nyeri Haid, Bahayakah??

    Nyeri haid (dismenorea) merupakan suatu gejala yang paling sering menyebabkan wanita muda pergi ke dokter untuk konsultasi dan pengobatan. Hampir semua wanita mengalami rasa tidak enak di perut bawah sebelum dan selama haid. Istilah dismenorea dipakai jika nyeri haid dirasakan sedemikian hebatnya sehingga memaksa penderita untuk istirahat dan meninggalkan pekerjaan atau cara hidupnya...

Selengkapnya