KELUARGA SEHAT

SERAT SEHAT UNTUK PENCERNAAN

Kita mengenal sebuah slogan 'Sehat Berawal dari Perut', yang tentunya mengarah pada pencernaan. Dan salah satu pendukung penting bagi sehatnya pencernaan adalah keberadaan serat makanan. Mengapa serat memegang peranan penting?

Ketika makanan yang sudah tercerna melalui saluran pencernaan dengan cepat dan tidak banyak air yang terserap, timbullah kondisi yang dinamakan diare. Sebaliknya jika pergerakan makanan di dalam pencernaan ini lamban, terlalu banyak air yang diserap, menghasilkan kotoran yang keras, maka timbullah sembelit. Kedua kondisi tersebut sama-sama tidak sehat dan dapat mengarah pada peradangan saluran cerna, yang jika dibiarkan bisa berlanjut terjadinya kanker saluran cerna atau penyakit lainnya.

Serat makanan membantu mengatur waktu transit tersebut dengan cara meningkatkan kemampuan gerak peristaltik usus. Ini adalah gerakan serupa gelombang untuk menjaga pergerakan makanan saat melewati saluran pencernaan. Makanan tinggi serat juga bisa membuat dinding usus lebih mengembang, sehingga sisa-sisa makanan bisa melewatinya dengan mudah dan tidak harus berlama-lama singgah di dalam usus. Bahayanya, jika sisa makanan kelamaan berdiam di dalam usus akan menimbulkan peradangan atau infeksi yang bisa berkembang menjadi penyakit berat.

Berbagai penelitian membuktikan bahwa kekurangan asupan serat beresiko mendatangkan penyakit yang penanganannya bisa seumur hidup, antara lain penyakit kardiovaskular, sindroma pluri-metabolik atau sindroma X, kanker colon, kanker esogasu, kegemukan, aterosklerosis, penyakit jantung koroner, dan banyak lagi. Kondisi lain yang berkaitan dengan kurangnya asupan serat adalah hemoroid (wasir), sembelit, diare, perut kembung, hingga kadar kolestrol yang meningkat.

Berbagai penelitian membuktikan bahwa kekurangan asupan serat beresiko mendatangkan penyakit yang penanganannya bisa seumur hidup

Bagi kalangan profesional yang super sibuk dan seringkali tidak sempat memenuhi kebutuhan serat makanan bagi tubuh, ada beberapa cara untuk mencegah terjadinya penyakit akibat kekurangan serat tersebut. Cara yang tergolong praktis tapi efektif adalah mengkonsumsi suplemen serat larut air yang mudah dicerna oleh tubuh. Tentu suplemen yang berkualitas yang mesti dipilih agar dapat memenuhi kebutuhan itu.

Beberapa kelebihan suplemen serat larut air dibanding suplemen serat biasa yaitu, serat larut air tidak mudah menggumpal dan tidak menimbulkan penimbunan (bulk mass) di usus. Selain itu, serat larut air merupakan prebiotik yang mendukung pertumbuhan bakteri baik dalam usus besar.

Para pengidap diabetes tak perlu ragu mengkonsumsinya karena serat larut air ini dapat membantu mengontrol kadar kolestrol dalam darah. Bagi penderita sakit maag, serat larut air ini pun aman dikonsumsi, karena tidak akan meningkatkan asam lambung.

Jaminan sehat lainnya dari serat larut air adalah tidak mengandung zat perisa dan pewarna, karena itu jika ditambahkan ke dalam makanan atau minuman tidak akan mempengaruhi rasa, aroma dan warnanya.

Dengan suplemen serat larut air ini Anda dapat memelihara kesehatan pencernaan dengan baik, yang akhirnya keseluruhan tubuh pun sehat dan bugar.

Artikel Lainnya

SEIMBANG ITU SEHAT

Seorang tokoh budayawan pernah berkata di usianya yang ke-78 bahwa fungsi tirakat dan puasa adalah latihan untuk mengekang diri. Pengekangan diri merupakan salah satu cara untuk menenangkan batin. “Ketenangan batin membuat orang sehat dan panjang umur” katanya. Upaya untuk awet muda lewat ketenangan batin ini lebih manjur daripada dengan minum obat, jamu atau bahkan operasi plastik. Kesederhanaan, keseimbangan dan kepasrahan hidup juga merupakan syarat untuk mencapai...

Selengkapnya

MEMBIASAKAN ANAK MENCUCI TANGAN

Mencuci tangan dengan air bersih dan sabun berguna untuk mencegah kuman dan bakteri yang tertempel di tangan masuk ke tubuh baik melalui mulut ataupun hidung. Mencuci tangan juga dapat membantu mencegah penularan penyakit yang bisa terjadi akibat berjabat tangan atau bersentuhan dengan orang lain. Secara fisik, kondisi anak-anak lebih rentan dengan penyakit dibandingkan dengan orang dewasa, karena itulah sebagai orang tua kita harus membiasakan anak kita rajin mencuci tangannya. Awalnya...

Selengkapnya

ANAK TIDAK SUKA MAKANAN SEHAT

Buah, sayur, susu dan kacang-kacangan adalah makanan yang sangat sehat dan sebaiknya dikonsumsi oleh anak-anak agar kebutuhan gizi mereka tercukupi dan optimal, namun seringkali kita mendapati anak-anak yang susah sekali menyantap makanan-makanan ini karena alasan tidak doyan. Berikut beberapa tips penyajian agar anak menyukai makanan sehat yang Anda hidangkan: Tidak Suka Buah Kadang anak-anak susah disuruh makan buah padahal buah banyak mengandung kalium dan vitamin. campurkan buah...

Selengkapnya