Kuman ada di mana-mana, dan bisa menyebar kapan saja. Cara penyebarannya-pun bisa bermacam-macam, salah satu caranya adalah melalui kontak tangan. Setiap hari, tanpa kita sadari kita menyentuh berbagai tempat bersarangnya kuman. Misalnya pegangan tangga, pegangan bis kota, pegangan pintu, tombol lift, keyboard komputer, telepon umum, maupun tangan orang lain. Apabila setelah itu kita menyentuh hidung atau mulut kita sendiri, pada saat itulah kuman bisa masuk ke tubuh kita.
Untuk mencegah penularan kuman, kita harus selalu menjaga kebersihan tubuh kita. Misalnya mandi dengan air bersih, memakai masker di tempat yang berpolusi, serta rajin mencuci tangan dengan sabun terutama setelah bepergian dan sebelum makan.
Di saat dimana kita sedang bepergian dan mengalami kesulitan mencari toilet/tempat mencuci tangan, kita dapat menggunakan hand sanitizer untuk membersihkan tangan kita dari kuman dan kotoran.
Salah satu acara berita ternama “Good Morning America” milik ABC News mengadakan penelitian sederhana di University of Maryland untuk membandingkan kinerja hand sanitizer dengan sabun cuci tangan. University of Maryland merupakan salah satu universitas terbaik dalam bidang keamanan makanan dan mikrobiologi. Percobaan dilakukan dengan cara meletakkan bakteri E. Coli dalam jumlah yang sama di tangan para responden. Sebagian dari responden kemudian membersihkan tangan menggunakan hand sanitizer dan sisanya menggunakan sabun cuci tangan dan air selama 20 detik. Setelah itu, dilakukan tes untuk mengamati jumlah bakteri yang ada setelah tangan dibersihkan. Hasilnya jumlah bakteri yang tertinggal pada tangan yang dibersihkan menggunakan sabun dan hand sanitizer ternyata tidak jauh berbeda.
Oleh karena itu, selalu bawalah hand sanitizer kemanapun Anda pergi, supaya tubuh kita selalu bersih dan sehat.
Produk: Konicare Gel Pembersih Tangan
Sumber: http://abcnews.go.com/GMA/ConsumerNews/washing-hands-soap-hand-sanitizer/story?id=8941662